1. Nama

 

a. Nama ilmiah : Excoecaria cochinchinensis.

b. Nama daerah : Ki sambang dan sambang getih.

 

 

2. Ciri fisik

 

Sambang darah merupakan tanaman perdu. Tingginya sekitar 0,5 - 1,5 mtr. Batangnya tumbuh tegak, bercabang banyak, berwarna coklat kehitaman, dan bergetah putih yang beracun. Warna permukaan atas daun sambang darah hijau tua mengkilap, sedangkan warna permkaan bawah merah kecoklatan mengkilap. Pada daun muda warna merah kecoklatan ini lebih terlihat terang. Bunganya keluar dari ujung percabangan, berwarna kuning dan berukuran kecil-kecil. Buahnya berbentuk bulat, berkeping 3 dan berdiameter kurang dari 1 cm.

 

3. Tempat tumbuh

 

Sambang darah dapat ditanam sebagai tanaman hias di pekarangan atau pagar hidup. Tanaman yang berasal dari Indocina ini menyukai tempat terbuka atau sedikit ternaungi dan kurang suka tempat yang tergenangi air.

 

4. Perbanyakan tanaman

 

Perbanyakan sambang darah dengan cara distek atau dicangkok, sebaiknya sudah agak tua.

 

5. Kandungan zat kimia

 

Sambang darah mengandung tanin, asam behenat, triterpinod, eksokarol dan silosterol.

 

6. Khasiat untuk pengobatan

 

Ada beberapa khasiat sambiloto untuk pengobatan, diantaranya sebagai berikut :

 

a. Disentri

 

Petiklah 15 lembar daun sambang darah, cuci bersih. Rebus dengan 3 gelas air bersih hingga tersisa menjadi 2 gelas. Dinginkan dan minum sehari 2 kali masing-masing 1 gelas.

 

b. Muntah darah

 

Petik segenggam daun sambang darah lalu tumbuk halus. Tambahkan dengan sedikit garam dan 1/2 gelas air minum. Aduklah ramuan tersebut lalu peras dengan kain bersih dan minumlah sampai habis.

 

c. Perdarahan haid berlebihan

 

Rebus beberapa ranting daun sambang darah segar setelah dicuci terlebih dahulu. Minum air rebusan tersebut.

 

d. Perdarahan setelah bersalin ataupun keguguran

 

Ambillah 1,5 jari tangan akar sambang darah, lalu cuci hingga bersih. Rebus akar dengan 2 gelas air minum hingga tinggal 1 gelas. Minum sehari 2 kali masing-masing 1/2 gelas saja.

 

e. Luka berdarah

 

Tumbuk daun sambang darah hingga halus. Tempelkan tumbukan daun yang telah halus pada bagian yang sakit.